<p>Mangupura, 09 Mei 2023<br /> <br /> Telah berlangsung agenda kegiatan Pembinaan Fasilitasi Pengelolaan Aset Desa Tahun 2023 oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Badung yang bertujuan untuk memberi pembinaan kepada perangkat desa terkait dengan pengelolaan aset desa yang mencakup penggunaan aplikasi SIPADES 2.0 hingga masalah-masalah yang tengah dipersoalkan oleh perangkat desa. Dengan mengunjungi beberapa desa di Kabupaten Badung yang dimulai pada bulan Maret di tanggal 14, 16 dan 17 Maret 2023 yang berlokasi di Desa Sedang, Desa Angantaka, Desa Sibanggede, Desa Sibangkaja, Desa Punggul dan Desa Bongkasa serta kegiatan dilanjutkan di bulan April pada tanggal 4 dan 6 April 2023 yang berlokasi di Desa Sangeh, Desa Taman dan Desa Selat dimana pembinaan ini akan dilanjutkan ke beberapa desa di Kabupaten Badung pada bulan berikutnya .<br /> <br /> #sobatdesabadung</p>
Pembinaan Fasilitasi Pengelolaan Aset Desa Tahun 2023
09 May 2023